RSS

Aku Rindu Masa Lalu

Aku bernyanyi di derasnya hujan,
Aku tertawa di balik awan,
Aku berlari di hamparan rumput basah berlumpur,
tak ada beban, tak ada luka ...

Kala itu, aku belum mengerti cinta,
Kala itu aku tak paham arti kerasnya hidup,
Yang ada hanya bahagia,...

Aku,...
Merindukan masa kecilku,
Masa dimana semua tampak sempurna dimataku,
Saat dimana semua masih utuh dan bahagia,

Aku,
Masih saja memimpikan rumah mungilku,
Masih mengenang cinta pertamaku,
Masih jelas tergores dalam ingatan,
Ketika dua anak kecil saling mencuri pandang dengan malu2,
Mengatakan benci padahal sebenarnya suka,
Betapa lucunya cinta monyet anak Sekolah Dasar,
Yang tak memahami apa arti mencinta,
Namun saling merindu ...

Ah,
Andai saja ada mesin waktu,
Hal pertama yang ingin kukunjungi adalah Ayah Ibu,
Akan ku ingatkan agar selalu menjaga kesehatannya,
Yang kedua,
Adalah memperbaiki segala kesalahan yang aku lakukan,
dan yang terakhir adalah cinta pertamaku,
Setidaknya dia harus tau bahwa aku tidak pernah membencinya ....






  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 komentar: